> >

Baru Dilantik, Ketua DPRD Banten 2024-2029 Langsung Sidak ke Lokasi Pembangunan Rumah Singgah RSUD

Banten | 4 September 2024, 02:39 WIB
Politisi Partai Golkar Banten, Fahmi Hakim sementara ini ditetapkan sebagai Ketua DPRD Provinsi Banten periode 2024-2029 (Sumber: Kompas TV/Suherdi)

KOTA SERANG, KOMPAS.TV – Politisi Partai Golkar Banten, Fahmi Hakim ditetapkan sebagai Ketua Sementara DPRD Provinsi Banten periode 2024-2029, pada Senin (2/9/2024).

Baca Juga: [FULL] Pidato Paslon Airin-Ade Resmi Daftar Pilgub Banten ke KPU

Penetapan dilakukan setelah Anggota DPRD Provinsi Banten terpilih itu dilantik secara resmi bersama yang lainnya untuk periode baru tersebut.

Baru selesai dilantik, Ketua sementara DPRD Provinsi Banten terpilih ini rupanya tidak tinggal diam di gedung atau di kantornya.

Fahmi langsung bekerja dengan melakukan inspeksi mendadak atau sidak.

Kali ini ia sidak ke lingkungan RSUD Banten di Jalan Syaikh Nawai Al Banteni, Kota Serang.

Selain melihat dalamnya RSUD Banten, Fahmi juga ingin memastikan lokasi pembangunan gedung rumah singgah yang masih berada di lingkungan RSUD Banten.

“Saya langsung sidak karena mendengar tidak sedikit para pengantar pasien rumah sakit yang kesulitan mengakses tempat tinggal sementara selama keluarganya dirawat di RSUD Banten,” kata Fahmi dalam keterangannya yang diterima Selasa (3/9/2024).

“Mereka menunggu saudara mereka (pasien RSUD) tapi buat ke fasilitas hotel tidak ada uang karena mahal. Mau nyewa rumah juga rumah siapa?” imbuhnya menegaskan.

Baca Juga: Rencana Airin-Ade Usai Jalani Tes Kesehatan di RSUD Banten

Padahal, lanjut Fahmi, keberadaan RSUD Banten sangat dibutuhkan oleh masyarakat Banten untuk mengakses layanan kesehatan.

Dari 12 juta penduduk Provinsi Banten, sebagian yang dari Banten Selatan kerap mengakses layanan kesehatan di RSUD Banten ini.

“Salah satunya saudara-saudara kita dari wilayah Tanjung Lesung (Padeglang), dari Malingping (Lebak), dari Bayah (Lebak), bahkan Tangerang,” kata Fahmi.

Ia menjelaskan, karena mayoritas mereka yang berobat datang dari daerah yang jauh, sehingga mereka datang bersama dengan keluarga yang menemani secara berombongan.

Mereka juga yang mengurus administrasi maupun kebutuhan lain bagi yang sakit selama berada di RSUD Banten.

Penulis : Redaksi Kompas TV Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU