Korban Kebakaran Paotere Terima Bantuan
Sulawesi | 3 September 2024, 12:56 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - Nelayan di pelabuhan Paotere Makassar yang menjadi korban kebakaran, mendapat bantuan dari pemerintah kota Makassar dan sejumlah organisasi kemanusian. Bantuan disalurkan untuk membantu korban kebakaran yang kehilangan harta benda.
Bantuan berupa bahan makanan cepat saji, beras, air minum, selimut, sarung serta pakaian layak pakai, diberikan pada korban kebakaran Paotere Makassar. Posko bantuan kebakaran yang dibuka di kantor lurah Gusung, kecamatan Ujung Tanah, Makassar, telah menerima bantuan dari BPBD, dinas sosial, dan organisasi kemanusian lainnya. Sementara bantuan berupa dana yang terkumpul akan digunakan untuk membantu pembangunan kembali rumah yang terbakar.
Sebelumnya, kebakaran yang berdekatan dengan pelabuhan Paotere Makassar, menyebabkan 18 rumah warga. Pasca kebakaran, para korban kini menetap sementara di rumah kerabat dan tetangga.
#kebakaran
#pelabuhanpaotere
#terimabantuan
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV