> >

4 Bapaslon Pilgub Gorontalo Jalani Tahapan Pemeriksaan Kesehatan di RS Aloe Saboe

Berita daerah | 31 Agustus 2024, 13:09 WIB

GORONTALO, KOMPAS.TV - Setelah resmi mendaftarkan diri di KPU Provinsi Gorontalo, 4 Bapaslon yang akan bertarung pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur nanti kini mulai menjalani pemeriksaan kesehatan.

Di Hari pertama tahap pemeriksaan kesehatan, keempat bapaslon ini pun terlihat mulai menjalani pemeriksaan di rumah sakit aloe saboe Kota Gorontalo.

Para Bapaslon juga nampak penuh semangat dan energik saat akan menjalani berbagai jenis pemeriksaan kesehatan.

Bahkan, para Bapaslon juga terlihat saling bercanda gurau saat bertemu di lokasi pemeriksaan.

Pemeriksaan kesehatan ini pun akan dilaksanakan hingga, Minggu, 1 September 2024 nanti, dan diperiksa langsung oleh tim kesehatan yang telah disiapkan oleh pihak rumah sakit.

Bapaslon yang menjalani pemeriksaan kesehatan ini pun mengaku telah menyiapkan diri untuk menjalani pemeriksaan kesehatan yang menjadi salah satu syarat penting. 

Baca Juga: Paslon Tunggal Lawan Kotak Kosong Terjadi di 48 Daerah, KPU Perpanjang Pendaftaran Pilkada

Tak hanya itu, Bapaslon juga mengatakan proses pemeriksaan kesehatan yang dilakukan sangat baik dan profesional dengan pengawas langsung oleh pihak Bawaslu serta mendapat pengamanan dari pihak kepolisian.

Dengan berbagai kesiapan yang telah dilakukan, para Bapaslon pun mengaku yakin dan optimis akan lolos pada pemeriksaan kesehatan ini.

 

#pilgubgorontalo

#pilkadaserentak

#gorontalo

#pemeriksaankesehatan

Penulis : KompasTV-Gorontalo

Sumber : Kompas TV


TERBARU