Tuntut Gaji dan Tunjangan Belum Dibayar, ASN dan P3K Demo
Papua maluku | 24 Agustus 2024, 13:02 WIBMANOKWARI, KOMPAS.TV - Aksi demo damai dilakukan oleh sekelompok pegawai negeri sipil dan tenaga pendidik kategori p3k, di kantor kejaksaan tinggi papua barat.
Mereka mempertanyakan keberadaan bupati manokwari yang akhir-akhir ini tidak berada di tempat, bahkan lebih banyak ke luar daerah dengan agenda politik. Sementara hak pegawai terkesan tidak diperhatikan.
Berbagai upaya sudah dilakukan oleh masing-masing opd, namun jawaban yang selalu diterima adalah kas daerah kosong. Sementara bupati manokwari sampai saat aksi ini dilakukan, berada di jakarta.
Ironis lagi, terhadap para pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau p3k, sejak diberikan sk pada februari 2024, belum menerima gaji sampai bulan agustus ini. Terhitung kurang lebih 7 bulan, hak pegawai p3k terutama guru belum dibayarkan.
Mereka mengancam akan kembali melakukan aksi yang sama dalam jumlah yang lebih besar, jika tidak ada realisasi dari pemerintah daerah.
Penulis : KompasTV-Sorong
Sumber : Kompas TV