> >

Eks Napi Lapas Kesambi Ungkap Detik-Detik Terpidana Kasus Vina Cirebon Ditangkap, Dibantu Ketua RW

Jawa barat | 5 Juni 2024, 18:35 WIB
Jogi Nainggolan menunjukkan foto sejumlah terpidana kasus pembunuhan Vina kepada awak media, Sabtu (18/5/2024), di Cirebon, Jawa Barat. (Sumber: Kompas.id/Abdullah Fikri Ashri)

CIREBON, KOMPAS.TV - Eks narapidana atau napi Lapas Kesambi Cirebon, Jawa Barat, Ahmad Budi Permadi atau Abi, menceritakan pengakuan Sudriman, salah satu terpidana kasus pembunuhan Vina dan Eki di Cirebon.

Abi mengatakan, bahwa ia sempat bertemu dengan Sudirman di dalam lapas. Saat itu, Abi diceritakan detik-detik Sudirman bersama terpidana kasus pembunuhan Vina lainnya ditangkap.

“Dia cerita. Dia ditangkapnya itu di kampungnya dia. Itu saya tanya, dia jawab, ‘Ditemui di kampung saya semua, Bi’,” kata Abi kepada Kompas.tv, Rabu (5/6/2024).

Baca Juga: Eks Napi Ungkap Curhatan Terpidana Kasus Vina: Sebut Bukan Pelaku, Dapat Kekerasan saat Proses BAP

Berdasarkan pengakuan Sudirman, kata Abi, para terpidana ditangkap di kawasan Majasem, Cirebon, dekat dengan tempat kejadian perkara (TKP).

Saat itu, mereka tengah pulang kerja. Tiba-tiba mereka dibawa oleh pihak kepolisian, dibantu oleh Ketua RW setempat yang menjabat pada 2016 silam.

Abi menyayangkan langkah Ketua RW yang mengizinkan pihak kepolisian membawa para terpidana tersebut.

Menurutnya, alasan ditangkapnya para terpidana itu karena mereka sering berkumpul bersama dan diduga anggota geng motor.

“Mestinya, idealnya, kalau RW itu melindungi masyarakatnya, nanti dulu pak, tanya secara prosedur seperti apa kepada pihak polisi atau apa, kasus warga apa, seperti itu, kan idealnya seperti itu,” ucap Abi.

Abi bilang, apabila ada dugaan para terpidana merupakan anggota geng motor, maka harus diverifikasi terlebih dahulu.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU