> >

Mobil Bertabrakan Dijalur Mudik Arteri Nasional

Berita daerah | 9 April 2024, 15:45 WIB

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Kecelakaan lalulintas terjadi dijalur arteri mudik nasional Sukabumi Bogor, tepatnya di Jalan Raya Parungkuda Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. 3 kendaraan roda 4 terlibat kecelakaan diarah berlawanan. Berawal sebuah mobil dengan nomor Polisi B 2637 KGY, melaju dari arah Sukabumi menuju Bogor, diduga sopir mengantuk hingga mobil tersebut oleng ke seblah kanan, dan menabrak dua kendaraan lain, yaitu 1 minibus pemudik, dan 1 truk pengangkut logistik. Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,  namun 3 mobil yang terlibat alami kerusakan.


Sementara itu dampak dari kecelakaan, arus lalu lintas dijalan arteri nasional Sukabumi Bogor alami kemacetan panjang. Terlihat dari visual udara, antrian kendaraan dari arah Bogor menuju Sukabumi mengalami kepadatan di sejumlah titik terutama di titik terjadinya kecelakaan. Polisi pun memberlakukan rekayasa lalu lintas mengarahkan sejumlah kendaraan dari Vicurug melalui jalur alternatif Tenjo Ayu. Polisi pun menghimbau pada pemudik agar segera menepi jika pengendara mulai ngantuk untuk menghindari kecelakaan serupa.

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi

Penulis : KompasTV-Sukabumi

Sumber : Kompas TV


TERBARU