Pengamat Politik BRIN Tanggapi Kesaksian Menteri soal Isu Bansos di Sidang Sengketa Pilpres 2024
Sulawesi | 5 April 2024, 15:45 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pengamat Politik BRIN, Siti Zuhro berpendapat bahwa secara normatif, penjelasan para saksi menteri yang hadir dalam sidang sudah jelas dan berdasarkan tupoksi kerjanya masing-masing.
“Secara normatif, semua sudah ‘clear’,” ucap Siti ketika berbincang bersama KompasTV, Jumat (5/4).
Siti, menambahkan, ada tiga kata kunci dalam penjelasan menteri; yakni birokrasi, pemerintah, dan masyarkat.
Menurutnya, paparan dua Menko dan dua Menteri yang hadir sudah cukup lengkap.
Dalam kelanjutan Sidang Sengketa Pemilu Presiden 2024, Mahkamah Konstitusi menerima kehadiran dari empat menteri kabinet untuk menjadi saksi pada Jumat (5/4).
Empat menteri ini, di antaranya Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto; Menteri Keuangan, Sri Mulyani; Menteri Sosial, Tri Rismaharini; dan Menko PMK, Muhadjir Effendi.
Menurut Ketua MK, Suhartoyo, para menteri dipanggil karena MK menganggap kesaksian dari mereka penting.
#sidangsengketa #sengketapilpres #bansos
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV