> >

Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024 Oleh KPU Manado

Berita daerah | 1 Maret 2024, 15:05 WIB

MANADO, KOMPAS.TV- Komisi Pemilihan Umum kota Manado menggelar sosialisasi tahapan dan jadwal pemilihan kepala daerah 2024. Sesuai peraturan KPU nomor 2 tahun 2024, jadwal  pemungutan suara Pilkada ditetapkan 27 November 2024.

Pelaksanaan Pilkada serentak akan digelar Komisi Pemilihan Umum pada 27 November 2024, penetapan jadwal ini mengacu pada peraturan KPU nomor 2 tahun 2024 tentang tahapan dan jadwal pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur, Bupati- Wakil Bupati dan Walikota- Wakil Walikota tahun 2024.

Dalam sosialisasi, KPU menyampaikan tahapan persiapan Pilkada yang diantaranya meliputi perencanaan program dan anggaran, serta tahapan pelaksanaan Pilkada yang mencakup pendaftaran pasangan calon, pemungutan suara, penghitungan dan rekapitulasi hingga penetapan calon.

Sementara mengenai pembentukan badan Ad Hoc Pilkada, KPU Manado mengaku masih akan menunggu petunjuk teknis dari KPU RI.

#kompastvmanado #kpumanado #pilkada2024

Yongke Londa Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

Penulis : KompasTV-Manado

Sumber : Kompas TV


TERBARU