Walikota Makassar Mutasi 201 Pejabat Pemkot
Sulawesi | 5 Januari 2024, 14:13 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - Awal tahun 2024, walikota Makassar mutasi 201 pejabat lingkup pemerintah kota Makassar. Pelantikan pejabat tinggi pratama, administrator, lurah hingga camat digelar di atas kapal pinisi yang menjadi masterpiec e budaya dan tradisi bugis Makassar.
Mutasi besar besaran dilakukan walikota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, di awal tahun 2024. 201 pejabat lingkup pemerintah kota Makassar di lantik untuk posisi pejabat tinggi pratama, administrator, lurah hingga camat. Pelantikan pejabat ini digelar atas kapak pinisi dianjungan City Of Makassar.
Walikota Makassar bilang, mutasi diawal tahun dilakukan untuk memberi semangat baru dan menjaga performa birokrasi agar berjalan baik. Di tahun politik, walikota Makassar juga mengingatkan pejabat pemkot yang baru dilantik untuk menjaga netralitas dan mengawal pemilu damai.
Pejabat baru yang dilantik akan dievaluasi tiap tiga bulan untuk memberikan kesempatan memimpin berdasarkan kemampuan dan prestasi. Usai mutasi 201 pejabat lingkup pemkot Makassar, walikota Makassar juga akan mengevaluasi seluruh kepala puskesmas dan kepala sekolah di kota Makassar.
#walikotamakassar
#pejabatpemkot
#lantikpejabat
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV