> >

Presiden Jokowi Beri Sepeda Pada Siswa di Malang Karena Hafal Pancasila

Jawa timur | 14 Desember 2023, 21:29 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Di SMK Negeri 3 Kota Malang, Jokowi memberikan hadiah sepeda pada dua siswa karena menghafal Pancasila.

Dalam kunjungan kerja ke Malang, Presiden Jokowi berkunjung ke SMK Negeri t3 Kota Malang. Di sekolah kejuruan ini jokowi meninjau beberapa fasilitas yang ada di sekolah. Jokowi juga nampak berinteraksi dengan siswa.

Dua orang siswi SMK Negeri 3 Kota Malang mendapatkan hadiah sepeda dari presiden Jokowi setelah sebelumnya mereka diminta menyebutkan lima sila dari Pancasila.

Ananda Visani, siswi jurusan kecantikan akademik kelas 10 ini mengaku tidak menyangka dirinya bisa berjabat tangan dan mendapatkan sepeda dari presiden. Ananda Visani mengaku akan menggunakan sepeda dari Jokowi ini untuk berolahraga di hari Minggu.

"Bapak Jokowi kan bilang siapa yang hafal Pancasila, semua anak angkat tangan, saya juga angkat tangan, tiba tiba yang dipilih itu yang berkacamata," Kata Ananda Visani, Kamis (14/12/2023).

Sementara itu, menurut kepala SMKN 3 Kota Malang Lilik Sulistyowati, dari hasil kunjungan Presiden Jokowi ini, pihak sekolah akan mendapatkan bantuan alat khusus untuk terapi kecantikan dari presiden.

"Itu yang multi beauty therapi kita punya yang 13 digit tiga unit, beliaunya dalam waktu satu Minggu Insyaallah lima unit langsung akan dikirim," Ucap Kepala Sekolah.

Selain ke SMKN 3,  Presiden Jokowi dalam kunjungan kerja ke Malang dan Batu memiliki serangkaian agenda. Mulai dari meresmikan pasar induk among tani Kota Batu  meresmikan TPA Supit Urang dan mengunjungi gudang Bulog Kota Malang.

 

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU