> >

Anies-Muhaimin Jadi Anggota Kehormatan Muhammadiyah

Jawa tengah dan diy | 24 November 2023, 14:16 WIB

SUKOHARJO, KOMPAS. TV - Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, memberikan suvenir berupa kartu anggota kepada Anies dan Muhaimin, Rabu (22/11/2023) siang, usai dialog terbuka Muhammadiyah di edutorium Universitas Muhammadyah Surakarta.

Haedar Nashir menolak jika pemberian KTA dimaknai sebagai bentuk dukungan ke paslon Amien karena Muhammadiyah dikenal sebagai organisasi non politik praktis.

“Kami PP Muhammadiyah dalam dialog ini justru ingin melakukan usaha literasi politik yang cerdas, bertanggung jawab, dan berkarakter. Agar warga bangsa yang nanti punya hak pilih betul-betul melek politik terhadap kondisi bangsa,” ungkap Haedar Nashir.


Sementara itu, Cawapres Muhaimin mengapresiasi Muhammadiyah yang juga ikut mendidik mayarakat cerdas berpolitik. PP Muhammadyah juga akan menggelar dialog terbuka dengan dua paslon lainnya.

“Muhammadiyah telah bukan saja mendidik anak-anak bangsa tapi juga mendidik kita untuk cerdas berpolitik, merawat bangsa melalui pemilu, menjaga partisipasi pemilu sehingga semua rakyat terlibat dan ikut dalam keberhasilan pemilu dan membentuk pemerintahan yang adil, makmur, sejahtera di masa mendatang,” tutur Muhaimin Iskandar.

Digelarnya dialog ini merupakan bentuk merawat bangsa melalui pemilu, sekaligus menjaga partisipasi pemilu. Sehingga semua rakyat ikut dan menjadi bagian dari keberhasilan pemilu, serta keberhasilan membentuk pemerintahan yang adil makmur ke depannya.

#anies #muhaimin #ppmuhammadiyah 

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU