Petugas BPBD Evakuasi Wisatawan Cidera Kaki dari Dasar Air Terjun
Berita daerah | 15 November 2023, 20:59 WIBLUMAJANG, KOMPAS.TV - Seorang wisatawan asal Tulungagung, cidera kaki saat naik tanjakan di lokasi wisata air terjun kapas biru, di Lumajang, Jawa Timur. Tim BPBD harus turun tangan, untuk menolong dan mengevakuasi korban ke Puskesmas.
Satu regu tim reaksi cepat BPBD Kabupaten Lumajang, diterjunkan untuk menyelamatkan dan mengevakuasi seorang wisatawan asal Kabupaten Tulungagung, bernama Gesang.
Evakuasi memakan waktu cukup lama, karena tanjakan terjal. Awalnya gesang bersama empat orang kawannya turun ke dasar air terjun kapas biru di desa Pronojiwo, Lumajang, pada selasa sore (14/11/2023) Namun saat akan naik ke atas, kakinya mengalami cidera. Teman Gesang akhirnya menghubungi pihak pengelola yang kemudian diteruskan ke pihak BPBD setempat.
Setelah tiga jam upaya evakuasi berjalan, korban akhirnya dapat dinaikkan dan dibawa ke puskesmas setempat.
Baca Juga: DPRD Lumajang Desak PJ Bupati Ganti Sekda Karena Kinerja Buruk
Air terjun kapas biru di pronojiwo Lumajang, memang banyak dikunjungi para wisatawan dari dalam dan luar negeri. Meski demikian, lokasi ini cukup curam dan perlu keberanian untuk bisa melintasi jalur ekstrim ini.
#airterjun #kapasbiru #ciderakaki
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV