Sampah Kembali Menumpuk Polres Sukabumi Lakukan Investigasi
Berita daerah | 10 Oktober 2023, 20:35 WIBSUKABUMI, KOMPAS.TV - Aksi bersih bersih sampah yang mengotori garis Pantai Loji Pelabuhan Ratu, Dikecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, terus dilakukan aparat gabungan TNI Polri bersama warga. Tumpukan sampah di bibir pantai sepanjang 3 kilometer ini sebagian besar sudah berhasil diangkut ke Tpa Cimenteng. Sampah yang didominasi sampah homogen atau sejenis yaitu bahan tekstil, membuat Pj Gubernur Jabar meminta Kepolisian untuk menelusuri dan mengivestigasi tumpukan sampah yang bermuara di Pantai Loji ini.
Kepolisian akan menurunkan tim dari Unit Tipidter Satreskrim Polres Sukabumi, bersama DLH Kabupaten Sukabumi untuk menyelidiki aliran Sungai Cimandiri dan kawasan Pantai Loji Pelabuhan Ratu Guna mengetahui penyebab tumpukan sampah yang mengotori garis pantai tersebut. Pihaknya juga akan mengawasi kawasan pantai karena tidak menutup kemungkinan berasal dari laut.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
Penulis : KompasTV-Sukabumi
Sumber : Kompas TV