> >

Viral Bank Indonesia Ganti Uang Korban Kebakaran Gudang Rongsok di Solo

Jawa tengah dan diy | 5 Oktober 2023, 20:44 WIB

SOLO, KOMPAS.TV- Sebelumnya diketahui ramai di media sosial seorang ibu yang menangisi uang jutaan rupiah. Uang tersebut ikut terbakar dalam insiden kebakaran gudang rongsok di Solo, Jawa Tengah. Wanita itu menangis karena uang yang hangus tersebut adalah uang arisan yang harus dipertanggung jawabkan.

Belakangan diketahui beliau adalah Soud Binti Abdul Kadit Al Jufri warga Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah. Kediaman Soud berada tepat di belakang gudang rongsok yang terbakar. Ia juga ikut terdampak dari insiden kebakaran tersebut.

Merespons video yang viral itu, pihak Bank Indonesia Perwakilan Solo, Jawa Tengah, dengan cepat melakukan penggantian uang sejumlah Rp9.150.000 rupiah. Penggantian uang dilakukan oleh pihak BI karena telah memenuhi syarat.

Baca Juga: Viral Korban Kebakaran Gudang Rongsok di Solo Menangisi Uang yang Hangus Terbakar

Editor Video: Dawud Majid

Penulis : Sunbhio-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU