> >

Kapolsek Komodo yang Pukuli Sekuriti Bank karena Pakai Helm saat ke ATM Dicopot dari Jabatannya

Papua maluku | 5 Oktober 2023, 09:34 WIB
Ilustrasi polisi. Anggota polri bermasalah, topi polisi (Sumber: Adrian Farhan/Kompas.tv)

MALUKU UTARA, KOMPAS.TV - Anggota Polri AKP Ivans Djarat dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Komodo, Polres Manggarai Barat. Ia dimutasi menjadi Perwira Pertama atau Pama Polda Maluku Utara. 

Belum diketahui alasan AKP Ivans Djarat dicopot dari jabatannya sebagai kapolsek. Tapi, sebelumnya sempat ramai soal kasus penganiayaan yang dilakukan Ivans Djarat terhadap sekuriti bank di Nggorang, Labuan Bajo.

Mutasi terhadap AKP Ivans Djarat tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri, Nomor : ST/2182/IX/KEP./2023 per tanggal 26 September 2023.

Baca Juga: Kapolsek Komodo Aniaya Sekuriti Bank, Polisi Tetap Proses Etik Meski Sudah Damai

"Beliau dimutasi sebagai Perwira Pertama (Pama) di Polda Maluku Utara," kata Kasi Humas Polres Manggarai Barat Iptu Eka Dharma Yuda dalam keterangannya yang dikutip pada Kamis (5/10/2023).

Sementara itu, AKP Ivans Djarat saat dikonfirmasi mengenai mutasi terhadap dirinya ke Polda Maluku Utara, membenarkan hal itu. Karena itu, Ivans kemudian izin berpamitan.

"Iya benar (dimutasi), saya mohon pamit," kata perwira pertama tingkat tiga itu saat dikonfirmasi.

Namun demikian, Ivans tidak menjelaskan lebih jauh alasan dirinya dicopot dari jabatannya dan mutasi ke Polda Maluku Utara.

Adapun sebelumnya nama Kapolsek Komodo AKP Ivans Djarat ramai menjadi perbincangan publik karena melakukan penganiayaan terhadap seorang sekuriti bank bernama Guido Andre Sandi.

Baca Juga: Gara-gara Helm Kapolsek Komodo Aniaya Sekuriti Bank

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU