> >

Bupati Resmikan Pembangunan Jembatan Cicewol Untuk Warga

Berita daerah | 12 September 2023, 16:25 WIB

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Bupati Sukabumi Marwan Hamami, yang didampingi Kepala Dinas PU, BPBD dan instansi lainnya, meresmikan Jembatan Cicewol di Desa Babakanpari, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi. Jembatan tersebut memiliki panjang 12,6 meter dengan lebar 7,2 meter. Pembangunan jembatan tersebut merupakan bukti komitmen Pemerintah Kabupaten Sukabumi, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah bekerja sama dengan CV Batu Alam Mandiri untuk mendorong pengembangan infrastruktur.

Bupati Marwan Hamami, mengatakan, pembangunan infrastruktur seperti jembatan ini bukan hanya menjadi tanggung jawab Pemerintah saja, namun menjadi tanggung jawab bersama. Bupati berharap, keberadaan Jembatan Cicewol dapat memudahkan mobilitas warga sekitar serta mendukung aktivitas perekonomian, pendidikan serta dapat memberikan dampak positif terhadap warga dan daerah sekitarnya. Jembatan ini sementara hanya kendaraan bertonase ringan. Sementara untuk kendaraan yang bermuatan tonase berat masih dilarang melintas karena harus menunggu sekitar kurang lebih 10 harian, guna menjaga stabilitas struktur bangunan jembatan.

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi

Penulis : KompasTV-Sukabumi

Sumber : Kompas TV


TERBARU