Dekan FEB UB Sebut Negara Perlu Terbitkan UU Komoditas Strategis
Jawa timur | 12 Agustus 2023, 12:08 WIBMALANG, KOMPAS.TV - Universitas Brawijaya Malang bersama Ikatan Alumni UB atau Ika UB menggelar seminar yang diikuti ratusan mahasiswa, Kamis (10/08/2023).
Dalam seminar yang membahas peluang dan tantangan sawit sebagai industri pangan dan energi ini, juga memaparkan tentang fakta-fakta mengenai kontribusi industri sawit.
Dekan FEB Abdul Ghofar mengatakan, penting untuk Negara menerbitkan UU khusus komoditas strategis.
"Seperti Malaysia misalnya, betul-betul memproduksi produk sawitnya karena menjadi produk eskpor mereka juga. Keberanian itu yang harus kita punyai sebagai bangsa untuk melindungi komoditas kita sendiri, dan itu merupakan komoditas strategis sebenarnya" Katanya.
Penulis : KompasTV-Malang
Sumber : Kompas TV