69 Bangunan Terbakar dalam Kerusuhan di Dogiyai Papua Tengah, 3 Petugas Terkena Anak Panah
Papua maluku | 14 Juli 2023, 14:42 WIB
JAYAPURA, KOMPAS.TV - Sebanyak 69 bangunan di tujuh titik di Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah, terbakar dalam kerusuhan yang terjadi pada Kamis (13/7/2023). Tiga petugas dilaporkan terluka dalam peristiwa tersebut.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Dogiyai Kompol Sarraju mengungkapkan aksi massa terjadi sejak Kamis malam hingga Jumat (14/7/2023) pagi, tersebar di tujuh titik.
Ia menyebut kelompok massa melakukan aksi pembakaran terhadap bangunan milik warga.
"Total ada 69 bagunan terbakar di tujuh titik lokasi," ujar Sarraju melalui pesan singkat, Jumat.
Ia menjelaskan akibat peristiwa itu, tiga petugas terkena anak panah. Mereka saat ini sudah dievakuasi ke Nabire.
Baca Juga: Prabowo Soal Jokowi Sering Kunjungi Papua: Fokusnya Luar Biasa di Indonesia Timur
"Ada anggota kena panah, ada tiga dari anggota Koramil, Polres dan Brimob, mereka sudah dievakuasi ke Nabire," imbuhnya, dikutip Kompas.com.
Kerusuhan itu terjadi setelah aksi penyerangan oleh sejumlah orang tidak dikenal (OTK) terhadap kendaraan yang digunakan personel Satgas Damai Cartenz pada Kamis.
Sementara Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua Irjen Mathius D Fakhiri mengaku sudah memerintahkan dua pejabat utamanya untuk ke lokasi.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com