Toko Elektronik Ludes Terbakar, Pemilik Terjebak Dalam Bangunan
Jawa timur | 28 Juni 2023, 17:57 WIBJOMBANG, KOMPAS.TV - Petugas pemadam kebakaran Kabupten Jombang ini, berusaha mengevakuasi pemilik ruko, yang terjebak dalam kebakaran. Setelah menjebol bangunan, petugas dapat masuk dan berhasil mengevakuasi korban.
Akibat terjebak dalam kebakaran itu, pemilik toko elektronik itu mengalami lemas, dan langsung mendapatkan perawatan.
Sebelumnya, kebakaran hebat ini terjadi di toko elektronik yang berada di Jalan Gus Dur, Kota Jombang. Api dengan cepat melalap rumah dan toko dua lantai tersebut.
Seluruh bagian toko yang berisi bahan dan alat-alat elektronik habis dilalap si jago merah.
Enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah, agar tidak merembet ke toko lain yang berada di pusat bisnis Kota Jombang ini. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan adanya korsleting listrik.
Petugas juga berhasil mengevakuasi anjing pemilik ruko yang berada di lantai dua, setelah menyelesaikan pembasahan selama dua jam lebih.
#jombang #kebakaran #pemadamkebakaran #elektronik #beritakediri
Penulis : KompasTV-Kediri
Sumber : Kompas TV