> >

Harga Daging Has Sapi di Banjarmasin Naik Capai Rp.180.000 per Kilogram

Kalimantan | 8 Juni 2023, 05:25 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Jelang momen idul adha, harga daging sapi has di Banjarmasin terpantau naik hingga mencapai Rp.180.000 per kilogramnya.

Satu diantaranya di Pasar Teluk Dalam Muara Banjarmasin.

Baca Juga: Keluyuran Saat Jam Kerja, Puluhan ASN Terjaring Razia di Banjarmasin

Naiknya daging sapi has diakui pedagang terus terjadi sejak ramadan lalu, dari harga sebelumnya berkisar Rp.150.000 per kilogram.

“harga daging sapi ada kenaikan karena sapi agak susah untuk memenuhi kebutuhan kurban. Paling bagus 170 ribu, has dalam 180 ribu, iga super 125 ribu,” ucap seminah, pedagang daging sapi.

Baca Juga: Belasan Ton Ikan Budidaya Keramba Jala Apung di Kabupaten Banjar Mati Mendadak

Sementara di Pasar Sentra Antasari Banjarmasin, pedagang justru menjual harga daging sapi has Rp.170.000 per kilogramnya, kondisi ini bahkan membuat pendapatan hariannya merosot hampir 50 persen.

“sekarang ini agak menurun, konsumennya kurang paling 50 hingga 60 persen,”ungkap Isum, pedagang daging sapi lainnya.

Di sisi lain, pedagang tak menampik harga daging sapi has kembali mengalami kenaikkan, utamanya tiga menjelang hari idul adha.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU