> >

Ini Alasan Gibran dan PKS Tolak Wacana Kaesang Maju di Pilkada Depok

Berita daerah | 5 Juni 2023, 11:55 WIB

KOMPAS.TV - Partai Solidaritas Indonesia atau PSI minta restu ke Presiden Joko Widodo sekaligus ayah Kaesang agar putranya diizinkan untuk diusung jadi Wali Kota Depok.

Wakil Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Icuk Pramana mengatakan Kota Solo menghasilkan pemimpin-pemimpin yang berkualitas, sehingga PSI yakin Kaesang Pangarep bisa membawa perubahan bagi Kota Depok.

PSI pun meminta Presiden Joko Widodo sebagai Ayah Kaesang dan Gibran sebagai Kakak Kaesang dapat merestui jika Kaesang maju jadi Wali Kota Depok, Jawa Barat.

Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka setuju dengan PKS yang menolak Kaesang Pangarep untuk maju sebagai Calon Wali Kota Depok.

Gibran juga tidak menyarankan Kaesang maju sebagai Wali Kota Solo untuk menggantikan dirinya.

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU