> >

Inilah Keluarga Ahmad Munjizun, Penggembala Kuda dari Lombok yang Raih Gelar Doktor di Amerika

Bali nusa tenggara | 1 Juni 2023, 18:19 WIB

LOMBOK, KOMPAS.TV-   Inilah keluarga Ahmad Munjizun, penggembala kuda dari Lombok yang raih gelar doktor di Amerika.

Ketika masa  kecil Jizun adalah seorang joki cilik kisah tersebut menjadi cerita yang istimewa bagi orang tua Jizun.

 Jizun terlahir dari  keluarga pemilik puluhan ternak sapi dan kuda. Menurut cerita keluarga,  kuda kesayangan Jizun bernama Hammer.

Jizun  memiliki 22 saudara kandung dari 5 ibu yang hidup dalam lingkungan dengan pendidikan agama yang baik.

Ia menyelesaikan S1 nya di Fakultas Peternakan Universitas Mataram, kemudian S2 nya di Equinebscience di Universitas Queensland Australia, dan baru-baru ini menyelesaikan gelar doktornya pada usia 32 tahun di Amerika.

Baca Juga: Bantu Jemaah Haji Lansia, Pelajar MAN 1 Kota Bekasi Jadi Sukarelawan Haji

Editor Video & Grafis: Joshua Victor 

Penulis : Sunbhio-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU