Korban Masih Menjalani Perawatan di RSUD Undata Palu
Berita daerah | 1 Juni 2023, 17:05 WIBPALU, KOMPAS.TV - R, korban pemerkosaan oleh 11 orang di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah saat ini masih mendapat perawatan intensif di rumah sakit umum Undata Palu. Korban rencananya akan menjalani operasi pengangkatan rahim.
Setelah hampir sepekan menjalani penanangan oleh tim medis rumah sakit umum daerah Undata Palu, korban R selanjutnya menjalani perawatan di ruang isolasi. Langkah itu diambil untuk menjaga keamanan pasien serta memudahkan dalam penanganan medis sebelum menjalani operasi. Setidaknya 4 dokter ahli yang menangani korban berusia 16 tahun itu.
Direktur utama rumah sakit umum Undata Palu drg. Herry Mulyadi kepada wartawan bilang, tindakan operasi memang belum bisa dilakukan karena adanya perbaikan kondisi pasien.
Sementara itu, pihak Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah masih melakukan pengejaran terhadap 3 tersangka pemerkosaan R. Dari pengakuan korban ada 11 pelaku. Namun hingga kini baru sepuluh yang ditetapkan tersangka. Sementara satu lainnya merupakan anggota Polri dan belum ditetapkan tersangka.
#KorbanAsusilaParigiMoutong #PoldaSulteng #RSUDUndata
Penulis : KompasTV-Palu
Sumber : Kompas TV