> >

85 Pedagang Korban Kebakaran Malang Plaza Pindah ke Sarinah

Jawa timur | 17 Mei 2023, 21:09 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Pasca kebakaran hebat yang melanda Malang Plaza, para pedagang ponsel masih belum mendapatkan kejelasan termasuk tempat relokasi dari manajemen. Berangkat dari situlah, 85 pedagang Malang plaza secara mandiri pindah ke Sarinah Plaza agar bisa kembali berjualan.

Keputusan untuk berjualan di Sarinah plaza ini disampaikan oleh perwakilan pedagang korban kebakaran Malang Plaza Rabu (17/05/2023). Pemilihan Sarinah Plaza sebagai tempat berjualan ini didasari atas lokasi yang tidak terlalu jauh dengan Malang Plaza yang berada di pusat kota 

Fathul Aziz, perwakilan dari pedagang mengatakan, ada 85 pedagang korban kebakaran Malang plaza yang akan menempati lantai dua Sarinah Plaza. Sebelum memutuskan pindah ke Sarinah, para korban ini sudah sepakat dan berkoordinasi agar bisa kembali melanjutkan hidup mereka dengan berjualan ponsel.

Selain itu, Aziz menegaskan 85 pedagang yang pindah ke sarinah plaza ini murni menggunakan uang pribadi untuk sistem sewa lokasi.

"Kami sudah berkoordinasi bersama pedagang lain, untuk pindah ke Sarinah secara mandiri, kita sudah sepakat," Kata Aziz.

Meski telah memastikan akan kembali berjualan di Sarinah Plaza, namun para korban ini masih berharap pihak manajemen Malang Plaza mau memberikan ganti rugi dan relokasi kepada para penyewa kios. 

#pedagangmalangplaza #sarinahplaza

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU