> >

Lonjakan di Pelabuhan Bakauheni, Kapolda Lampung: Masih Aman dan Lancar

Sumatra | 25 April 2023, 12:31 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Dua hari setelah hari raya Idul Fitri, jumlah kendaraan yang akan menyeberang ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung terus meningkat, pada Senin, (24/4/2023) kemarin.

Antrean kendaraan terpantau sudah mengular hingga ke area pintu masuk atau tol gate pelabuhan. Antrean kendaraan roda empat juga terjadi di sejumlah kantong parkir dermaga Pelabuhan Bakauheni, para penumpang didominasi para pemudik yang akan kembali ke Pulau Jawa.

Baca Juga: Hindari Penumpukan, Pemudik Motor Disediakan Jalur dan Dermaga Khusus di Pelabuhan Bakauheni

Selain kendaraan roda empat, lonjakan penumpang juga terjadi pada kendaraan roda dua, terlihat ribuan sepeda motor memenuhi tenda yang disediakan PT ASDP Indonesia Ferry untuk antre masuk kapal.

Meski telah terjadi lonjakan kendaraan, Kapolda Lampung Irjen Helmi Santika menilai hal ini masih dalam kategori aman dan lancar,

Demi mengantisipasi terjadinya ledakan penumpang yang lebih banyak, Polda Lampung telah memberlakukan delay system. Selain itu Pelabuhan Panjang, Lampung juga telah disiapkan jika terjadi kepadatan pada kendaraan roda dua.

Baca Juga: Pelabuhan Bakauheni Padat saat Hari Lebaran, Pemudik: Diluar Prediksi, Ternyata Lebih Parah...

Sementara guna mengurai kepadatan di pintu masuk, pihak PT ASDP Indonesia Ferry telah mengaktifkan seluruh loket tambahan dengan mengoperasikan 29 kapal secara maksimal.  

#arusbalik #poldalampung #bakauheni

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU