Sampah Non Organik Dikumpulkan dan Dijual Untuk Penghasilan Tambahan Warga
Berita daerah | 9 Maret 2023, 19:00 WIBBALIKPAPAN, KOMPAS.TV – Siapa sangka sampah rumah tangga khususnya sampah non organik yang tidak dapat diurai, di tangan warga rt 18 jalan Prona III kelurahan Sepinggan kecamatan Balikpapan Utara dapat disulap menjadi penghasilan tambahan keluarga.
Ketua rt bersama warga berinsiiatif membentuk kelompok lingkungan dengan dengan membuat bank sampah.
Bank sampah yang mulai digarap sejak 2021 silam perlahan mulai semakin diminati warga yang setiap satu bulan sekali menyetorkan sampah organik yang telah dipilah, mulai sampah botol plastik kaleng berbahan plastik, bahan alumunium, kardus hingga rak telor disetorkan ke bank sampah.
Dalam satu bulan tidak kurang 500 kilogram sampah berhasil dikumpulkan dan dijual ke pengepul barang bekas.
Warga mampu meraup untung dan. Mendapat penghasilan tambahan hingga ratusan ribu rupiah tiap bulannya.
Warga mengapresiasi keberadaan bank sampah yang secara tidak langsung memberikan edukasi bagi generasi muda akan pentingnya menjaga lingkungan sekitar dari sampah.(*)
#banksampah #lingkungan #nonorganik #beritabalikpapan
Jangan lewatkan informasi menarik di Kompas TV Balikpapan, yuk subscribe channel youtube Kompas TV Balikpapan.
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru. Media sosial Kompas TV Balikpapan :
instagram: https://www.instagram.com/kompastv.ba...
facebook : https://www.facebook.com/kompastvbali...
twitter : https://twitter.com/TvBalikpapan?s=09
Penulis : KompasTV-Balikpapan
Sumber : Kompas TV