> >

Ingin dapat uang dari sampah rumah tangga? Gini caranya

Berita daerah | 21 Februari 2023, 13:24 WIB

Bandung. Kompas. Tv - Seorang mahasiswi di sukabumi berinovasi dalam mengurai sampah dengan budidaya magot budidaya maggot, dilakukan bersama pemuda karang taruna setempat diharapkan menjadi lahan ekonomi.

Budidaya maggot membuka peluang wirausaha, karena pangsa pasarnya sangat terbuka terlebih untuk memenuhi kebutuhan petani ikan dan peternakan dalam budidaya maggot ini, elsa menggandeng pemuda karang taruna karya mandiri di desa kebon manggu kecamatan gunung guruh kabupaten sukabumi.

Pengembangbiakan magot tersimpan dalam puluhan boks yang tumbuh berkembang dan siap dipanen dalam waktu 45 hari.

Harga jual maggot ditingkat para petani saat ini dijual 8000 ribu rupiah perkilogram dan untuk satu kali panen bisa menghasilkan 10 kilo maggot. Inovasi pengelolaan sampah rumah tangga ini disambut baik oleh pemuda setempat dan aparat desa.

Biaya yang murah serta pemeliharaan yang sangat mudah membuat budidaya maggot kini menjanjikan bagi pemuda karang taruna setempat.

Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

 

Penulis : KompasTV-Bandung

Sumber : Kompas TV


TERBARU