> >

Evakuasi Helikopter Kapolda Jambi Terhalang Kabut Tebal, Tim Penyelamat Udara Putar Balik

Peristiwa | 20 Februari 2023, 11:21 WIB
Tim SAR gabungan melakukan upaya evakuasi rombongan Kapolda Jambi yang melakukan pendaratan darurat di Desa Tamiai, Batang Merangin, Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023). (Sumber: Kompas TV)

JAMBI, KOMPAS.TV - Upaya evakuasi helikopter rombongan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono yang diduga terjatuh Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci via jalur udara yang dilakukan Senin (20/2/2023) pagi mengalami kendala.

Situasi menuju titik lokasi jatuhnya helikopter rombongan Polda Jambi berkabut tebal, akibatnya tim evakuasi tidak bisa diterjunkan.

Humas Basarnas Jambi mengatakan helikopter kiriman yang digunakan untuk evakuasi lantas putar balik untuk mengisi bahan bakar minyak.

Lutfi menjelaskan jarak antara lokasi pengisian bahan bakar minyak dengan titik jatuhnya helikopter sekitar 20-30 menit via udara.

Baca Juga: Basarnas: Evakuasi Helikopter Rombongan Kapolda Jambi Tak Bisa via Darat, Medan Curam

"Kita dapat informasi terbaru dari tim yang melakukan evakuasi di udara, ini tadi sekitar pukul 09.00 WIB pagi, heli PK-BST sudah berada di sekitar lokasi kejadian dan terdapat kendala adanya kabut atau awan yang cukup besar," ujar Lutfi dikutip dari Breaking News Kompas TV, Senin.

"Sehingga untuk melakukan penurunan personil itu tidak dapat dilakukan," ujarnya.

Lutfi menambahkan, pihaknya memang sudah berkoordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) terkait perkiraan cuaca di wilayah Kerinci.

Menurut BMKG, kata Lutfi, cuaca wilayah tersebut diperkirakan akan berawan tebal hingga sore nanti.

 

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU