Pedagang Mengeluh Minyak Kita Langka dan Mahal
Berita daerah | 31 Januari 2023, 17:13 WIBKEDIRI, KOMPAS.TV - Sejak beberapa pekan terakhir, Minyak Kita langka di pasaran kota Kediri. Para pedagang mengeluhkan berkurangnya pasokan minyak goreng bersubsidi dari distributor.
Selain langka, harga jual minyak kita di pasaran kota Kediri juga melebihi HET, yakni 15 ribu rupiah per liter. Padahal harga acuan penjualan minyak kita adalah 14 ribu rupiah per liternya.
Para pedagang juga mengeluhkan praktik kulak minyak goreng bersubsidi, yang diharuskan membeli margarin sebagai produk penyerta. Menurut pedagang, jika mereka tidak membeli margarin maka distributor juga tidak akan menjual minyak goreng Kita.
Para konsumen pun mengeluhkan mahal dan langkanya minyak goreng Kita. Warga kini terpaksa membeli minyak goreng curah, yang stoknya banyak serta harganya lebih murah.
#kediri #minyakgoreng #minyakkita #minyakcurah #pasar #sembako #beritakediri
Penulis : KompasTV-Kediri
Sumber : Kompas TV