Polisi Tembak Bos Begal yang Bacok Petugas Damkar Jakpus, Empat Pelaku Lainnya Jadi Buron
Kriminal | 17 Desember 2022, 11:33 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi menembak kaki TA (21), salah satu pelaku pembegalan terhadap NS, petugas pemadam kebakaran (damkar) Jakarta Pusat.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tambora Kompol Putra Pratama menjelaskan, TA merupakan pemimpin kelompok begal yang beranggotakan lima orang.
Polisi menangkap TA di kawasan Jalan Roa Malaka Utara, Tambora, Jakarta Barat, saat hendak membegal pengendara sepeda motor.
"Pelaku TA ditangkap di Jalan Roa Malaka Utara, Tambora, Jakarta Barat. Dia ini merupakan pemimpin dari kelompok begal ini yang terdiri dari lima orang pelaku," ujar Putra saat dikonfirmasi, Sabtu (17/12/2022), dikutip Kompas.com.
Baca Juga: Begal Payudara Sasar Anak Dibawah Umur
"Saat ditangkap, pelaku bersama kawanannya mengincar pengendara motor Honda CRF. Korban laki-laki berboncengan dengan seorang wanita," tambahnya.
Personel Unit Reskrim Polsek Tambora menembak kaki TA karena melihat pelaku ingin melukai korban yang sedang mengendarai sepeda motor.
"Jadi memang sudah diikuti anggota. Saat itu pelaku ini akan melukai korbannya.”
“Petugas langsung menembakkan senjata api sebanyak satu kali ke arah TA dan mengenai kakinya," kata Putra.
Melihat pemimpinnya tertembak, empat pelaku begal lain berinisial IC, IB, IP dan S pun langsung melarikan diri dan meninggalkan TA.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com