Alat Berat Buka Jalur Tertutup Material Vulkanik Semeru
Berita daerah | 7 Desember 2022, 16:36 WIBLUMAJANG, KOMPAS.TV - Balai Besar Wilayah Sungai Brantas, serta Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat terjunkan 4 unit alat berat buka jalur tertutup material vulkanik, di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumber Wuluh, Candipuro, Lumajang, Selasa (6/12/2022) siang. Jalur ini akses vital warga antar dusun dan kecamatan.
Empat alat berat berupa ekskavator dan buldozer diterjunkan membuka jalur tertutup material vulkanik di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumber Wuluh, Candipuro, Lumajang.
Alat berat ini untuk percepatan pembersihan material vulkanik semeru, hingga ketebalan 3 hingga meter di sejumlah titik.
Jalur ini merupakan akses vital warga beraktivitas dan penghubung antar dusun serta kecamatan.
Petugas melakukan percepatan pembersihan material karena jika kondisi hujan tidak bisa dilanjutkan.
Penulis : KompasTV-Madiun
Sumber : Kompas TV