Kapolda Papua Barat Himbau Satu Desember Harus Diwarnai Dengan Kegiatan Positif
Berita daerah | 30 November 2022, 18:26 WIBSORONG, KOMPAS.TV - Menjelang satu Desember Polda Papua Barat akan melakukan pengamanan khusus, mengantisipasi gangguan kamtibmas. Meskipun demikian Kapolda menghimbau kepada masyarakat untuk dapat menyambut satu Desember dengan kegiatan positif.
Kapolda Papua Barat, Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga, mematahkan stigma negatif di kalangan masyarakat perihal satu Desember. Polda Provinsi Papua Barat akan bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk melaksanakan berbagai kegiatan positif, agar mengedukasi masyarakat menyambut bulan natal di satu Desember.
Kapolda Papua Barat, Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga, menjelaskan menjelang satu Desember tetap akan disiapkan pengamanan khusus yakni dengan melibatkan seluruh Polres hingga Polsek di jajaran Polda Papua Barat serta anggota TNI. Meskipun demikian masyarakat tetap dihimbau untuk melaksanakan aktivitas dengan normal.
Sementara Polres Sorong Kota telah melakukan apel gelar pasukan gabungan TNI POLRI sebanyak ratusan personil, untuk pengamanan di sejumlah titik, mulai dari timur hingga barat kota sorong, guna memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Agar masyarakat bisa menikmati perayaan natal, jelang natal dan tahun baru akan dilaksanakan operasi lilin, sehingga masyarakat dapat merasa aman saat merayakan hari raya natal dan tahun baru.
Penulis : KompasTV-Sorong
Sumber : Kompas TV