> >

Tim Santri Bandung Juara Sepak Bola Liga Santri

Berita daerah | 27 Oktober 2022, 14:30 WIB

BANDUNG. KOMPAS. TV - Para santri asal pondok pesantren salafi al falah bojong soang,kabupaten bandung, berhasil menjuarai turnamen sepak bola liga santri nasional. Selain membawa pulang piala kasad  seorang pemain juga merebut best player, dan dua santri dari salafi al falah direkrut untuk memperkuat timnas sepak bola U 20.

Setelah menang dalam drama adu pinalti di final liga santri piala kasad, para santri asal pesantren salafi al falahbojong soangkabupaten bandung akhirnya menjuari liga santri.

Para santri ini merupakan warga asli kabupaten bandung yang ikut dalam liga santri dari mulai tingkat kecamatankabupatenprovinsi hingga nasional.

Meski kesiapannya penuh dengan keterbatasan namun santri santri ini bisa menunjukan hasil yang membanggakan dengan membawa piala kasad.

Atas prestasi yang diraih pemkab bandung berjanji selain memberikan uang lima puluh juta rupiah juga akan merekrut seluruh pemain ke akademi persikab.

Selain menjuarai liga santri piala kasadseorang pemainnya juga mendapatkan best player serta dua orang santri di rekrut untuk memperkuat timnas U 20.

Tim ponpes alafi al falah asal bojong soang ini menjadi juara liga santri, piala kasad setelah berhasil menundukan tim asal jawa timur ponpes darul huda mayak dengan skor 5-3 setelah dalam dua kali empat puluh lima menit bertanding sama kuat kosong kosong.

Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klik link di bawah . IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/ Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

 

Penulis : KompasTV-Bandung

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU