> >

Tiga Warga Tertimbun Longsor Yang Terjadi di Kabupaten Jeneponto

Berita daerah | 16 Oktober 2022, 18:15 WIB

JENEPONTO, KOMPAS.TV - Tiga orang warga dilaporkan tertimbun longsor di Kabupaten Jeneponto  Sulawesi selatan. Longsor terjadi akibat hujan deras mengguyur dusun Kompas Kecamatan Rumbia.

Dari rekaman kamera milik warga memperilihatkan  peristiwa tanah longsor di desa Loka, Kecamatan Rumbia,  Kabupaten Jeneponto.

Tiga orang dilaporkan tertimbun longsor saat melintas di dusun Kampasa. ketiganya di identifikasi yakni sales Indomarko warga Kabupaten Bantaeng, Sangkala warga desa Ujung Bulu, dan Kakku warga dusun Kompasa desa Loka. 

Selain tanah longsor, hujan deras juga menyebabkan sungai meluap dan menggenangi jalan di desa Loka.

 

#Bencanaalam

#longsordijeneponto

#longsorkecamatanrumbia

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU