> >

Pecatur Cilik Menuju Kompetisi Internasional

Berita daerah | 13 Oktober 2022, 18:35 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Segala upaya untuk memperkuat kemampuan atlet catur cilik terus dilakukan, baik dari organisasi catur, komunitas maupun perorangan. Seperti yang dilakukan komunitas bubuhan catur Samarinda yang menggelar pertandingan catur Se- Kalimantan Timur. Alhasil, pertandingan catur ini banyak diikuti para atlet catur cilik.

Bahkan ada 3 pecatur cilik yang nantinya akan mengikuti pertandingan tingkat internasional di Bali. Salah satunya bernama Bayanka, atlet asal Kutai Timur ini nantinya akan mengikuti kejuaraan internasional untuk memperkuat mental dan jam terbang, dirinya kali ini melawan orang dewasa.

Sementara itu, menurut keterangan Ahmad Witro ketua komunitas menjelaskan, kompetisi kali ini dilakukan guna memberikan jam terbang kepada para atlet, terutama atlet cilik.

Untuk itu dirinya berharap agar pemerintah terutama organisasi persatuan catur Kaltim bisa menggelar pertandingan sesering mungkin agar pembinaan catur bisa berjalan baik.

Dalam pertandingan catur Se-Kalimantan Timur kali ini, terdapat 70 peserta dari berbagai usia. Diharapkan kegiatan ini nantinya akan terus digelar pemerintah provinsi dan legislatif, agar bisa membantu dalam penambahan anggaran untuk pembinaan para atlet catur kedepan.

#AtletCilik#PecaturCilik#KompetisiAsia

Penulis : KompasTV-Tenggarong

Sumber : Kompas TV


TERBARU