> >

Kapolda Papua Barat Minta Maaf ke Pangdam Kasuari gara-gara Ulah Anak Buah Jilat Kue Ultah untuk TNI

Peristiwa | 6 Oktober 2022, 02:20 WIB
Tangkap layar- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga menyampaikan permohonan maaf kepada Pangdam Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema di markas Kodam Kasuari di Manokwari, Rabu (5/10/2022) petang. (Sumber: ANTARA/HANS ARNOLD KAPISA)

MANOKWARI, KOMPAS.TV - Kapolda Papua Barat Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema.

Permintaan maaf tersebut dilakukan Kapolda Papua Barat buntut tindakan anak buahnya yang terekam video menjilat kue ulang tahun untuk TNI.

Baca Juga: Ferdy Sambo Ungkap Rencanakan Pembunuhan Brigadir J: Saya Lakukan karena Kecintaan Saya pada Istri

"Selaku pimpinan Polda Papua Barat, saya menyampaikan permohonan maaf dan bertanggung jawab atas tindakan dua oknum yang melakukan perbuatan tidak menyenangkan terhadap institusi TNI," kata Gabriel di Manokwari, Rabu (5/10/2022).

Kapolda memastikan sanksi tegas menanti kedua anggota polisi tersebut, karena dengan sengaja mencederai soliditas antara TNI dan Polri yang sudah terbina dengan baik.

"Kedua oknum anggota sudah ditahan dan sedang diproses oleh Propam Polda Papua Barat," ujar Daniel.

"Semoga soliditas dan sinergitas kita (TNI-Polri) tidak berkurang karena ulah dua oknum anggota tersebut."

Baca Juga: Viral 2 Oknum Anggota Polisi Jilat Kue Ulang Tahun Yang Akan Diserahkan Kepada TNI

Kapolda Papua Barat mengaku berkomitmen melakukan koreksi dan perbaikan internal pascakejadian tidak menyenangkan tersebut.

Ia berharap tidak ada lagi kejadian serupa di kemudian hari yang dapat merusak citra institusi Polri.

Menanggapi permintaan maaf itu, Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema menyatakan bahwa secara pribadi dan institusi TNI di jajaran Kodam Kasuari menerima permohonan maaf dari Kapolda Papua Barat, atas ulah dua anak buahnya tersebut.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU