> >

Sopir MPU Terdampak Kenaikan BBM Dapat Sembako

Berita daerah | 14 September 2022, 18:07 WIB

TRENGGALEK, KOMPAS.TV - Para sopir mobil penumpang umum (MPU) di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Senin (12/9/2022) siang, mengalami penurunan penumpang setelah harga BBM naik. Para sopir menaikkan tarif lima ribu rupiah dari tarif sebelumnya. Akibatnya, penumpang pengalami penurunan hingga 50 persen. Untuk meringankan beban para sopir, polres trenggalek membagikan sembako untuk para sopir.

Para sopir angkutan umum antar kecamatan di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, menaikkan tarif. Kenaikan tarif penumpang ini, terjadi sejak beberapa hari lalu, setelah harga BBM naik.

Salah satunya adalah sopir mobil penumpang umum yang berada di Simpang Tiga Jarakan Trenggalek. Mobil penumpang umum tujuan Kecamatan Panggul ini, kini mengalami kenaikan tarif lima ribu rupaiah. Sebelumnya, tarif mobil penumpang umum dari Trenggalek menuju Kecamatan Panggul sebesar 30 ribu rupiah. Setelah naik menjadi 35 ribu rupiah.

Dengan kenaikan harga ini, jumlah penumpang mengalami penurunan drastis. Para sopir mengaku, mengalami penurunan penumpang hingga 50 persen. Diduga, para warga kini memilih naik sepeda motor dari pada naik mobil penumpang umum, dengan tarif tergolong tinggi.

Sedangkan untuk mendapatkan solar subsidi, para sopir tidak mengalami kesulitan sebab sudah memiliki barcode aplikasi yang berlaku.

Untuk  membantu meringankan para sopir para sopir, anggota polisi Polres Trenggalek membagikan paket sembako. Kegiatan yang dipimpin langsung Kapolres Trenggalek ini, juga menyasar kepada sopir bus antar kota, di terminal bus Trenggalek.

Kurang dari 30 menit, ratusan paket sembako habis dibagikan. Diharapkan, bantuan ini bisa dirasakan manfaatnya bagi para sopir terdampak kenaikan harga b-b-m, meski tidak sepenuhnya mencukupi.

#beritatrenggalek
#sopir
#sopirmpu
#bansossopir

 

Penulis : KompasTV-Madiun

Sumber : Kompas TV


TERBARU