Pasien Kecelakaan Kerja dapat Bantuan BPJS Ketenagakerjaan
Berita daerah | 7 September 2022, 19:46 WIBBANDA ACEH, KOMPAS.TV - Sapta bersama keluarga merasa terbantu dengan adanya program Jaminan Kecelakaan Kerja dari BPJS Ketenagakerjaan saat dirinya mengalami kecelakaan kerja dan terpaksa harus dioperasi.
Sapta yang bekerja di BPKS Sabang sebelumnya sudah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan sejak 2014 lalu, kemudian saat hendak berangkat kerja Sapta mengalami kecelakaan di jalan raya sehingga harus menjalani operasi besar karena ada beberapa patah tulang.
Baca Juga: Perawatan Kecantikan Kelas Internasional Hadir di Aceh
Saat masuk ke rumah sakit, pihak BPJS Ketenagakerjaan Banda Aceh langsung menindaklanjuti dan memberikan 100 persen biaya untuk perawatan medis hingga pasca pemulihan dan kembali aktif bekerja seperti semula.
Menurut BPJS Ketenagakerjaan sedikitnya hanya 39 persen masyarakat Aceh terdaftar sebagai peserta BPJS. Angka itu dinilai masih kecil dibandingkan dengan daerah lain, padahal masyarakat yang alami kecelakaan kerja sangat terbantu dengan adanya jaminan kesehatan dari BPJS Ketenagakerjaan.
Kunjungan pasien ke Rumah Sakit Umum Kesdam Iskandar Muda ini dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional.
Penulis : KompasTV-Aceh
Sumber : Kompas TV