Lantamal VII Gelar Bakti Sosial di Pulau Semau
Berita daerah | 10 Agustus 2022, 19:21 WIBKUPANG, KOMPAS.TV - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VII Kupang menggelar kegiatan bakti sosial dalam rangka memperingati Bulan Trisila TNI AL dan hari ulang tahun (HUT) Jalasenastri ke-76 di Pulau Semau, Kabupaten Kupang, NTT, Rabu (10/3).
Tim Bakti sosial Lantamal VII menuju wilayah Pulau Semau dengan KAL Weling dan Patkamla Pulau Semau yang merupakan unsur Satrol Lantamal VII, dipimpin langsung oleh Komandan Lantamal VII Kupang Laksamana Pertama (Laksma) TNI Heribertus Yudho Warsono didampingi Ibu Ketua Korcab DJA II, Arie Yudho Warsono.
Pelaksanaan bakti sosial ini meliputi USG untuk ibu hamil bekerjasama dengan dokter spesialis Opgyn RSUD Kupang, pemeriksaan kesehatan, khitan gratis, pengobatan gratis di Puskesmas Uitao, sosialisasi penerimaan Prajurit TNI AL di SMA Negri 1 Semau, pembagian sikat gigi di SD GMIT Uitao dan juga pembagian sembako kepada masyarakat setempat.
”Bhakti sosial kesehatan ini adalah wujud tanggung jawab TNI dalam membantu kesulitan masyarakat sesuai yang diamanatkan dalam UU nomor 34 tahun 2004. Semoga apa yang akan kita lakukan dapat meringankan beban Masyarakat di kecamatan Semau khususnya bidang kesehatan masyarakat,” ungkap Heribertus Yudho Warsono.
Kegiatan Bhakti Sosial ini sesuai dengan penekanan dan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, Keberadaan TNI AL dimanapun harus bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi inistitusi, masyarakat, bangsa dan negara.
Hadir dalam kegiatan, PJU Lantamal VII, Kasatker Lantamal VII, Ketua Korcab DJA II, para pengurus Jalasenastri Korcab VII DJA II, Camat Semau, Kapolsek Semau, Danposramil Semau, Kepala Puskesmas Semau dan Prajurit Lantamal VII.
Penulis : KompasTV-Kupang
Sumber : Kompas TV