> >

Limbah Sawit Terbakar di Aceh Selatan, 3 Hari Baru Bisa Dipadamkan

Peristiwa | 9 Agustus 2022, 17:51 WIB
Upaya pemadaman kebakaran limbah tandan kosong kelapa sawit milik salah satu perusahaan di Gampong Kapaseusak, Kecamatan Trumon Timur, Aceh Selatan. Butuh waktu hingga tiga hari untuk memadamkan kebakaran ini. (Sumber: Kompas.com/Istimewa)

TRUMON TIMUR, KOMPAS.TV - Limbah tandan kosong kelapa sawit yang terbakar sejak Sabtu (6/8/2022) kemarin baru bisa dipadamkan hari Senin (8/8/2022).

Kebakaran terjadi di perusahaan di Gampong Kapaseusak, Kecamatan Trumon Timur, Aceh Selatan. Selama tiga hari api berkobar. Belum ada keterangan dari perusahaan tersebut mengenai kebakaran yang terjadi.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Selatan Zainal mengaku kesulitan memadamkan api karena angin di sekitar lokasi kebakaran berembus kencang.

Petugas pemadam kebakaran tak langsung merespons kebakaran tersebut karena pihak perusahaan baru melapor pada Minggu (7/8/2022).

Salah satu pegawai baru memanggil pihak pemadam karena tak sanggup lagi memadamkan api secara manual.

Baca Juga: Petugas Kesulitan Memadamkan Kebakaran Lahan di Kawasan Danau Toba

"Laporan ke kita Minggu sore, begitu menerima laporan kita langsung kerahkan tim pemadam ke lokasi. Jadi bukan karena petugas kita yang lambat. Namun, mereka telat memberikan informasi ke kita," kata Zainal dikutip Kompas.com.

Sebanyak dua mobil pemadam kebakaran dari Trumon Timur kemudian dikerahkan untuk memadamkan api.

Api baru bisa dipadamkan pada Senin (8/8) sekitar 03.15 WIB. Perusahaan pengelola limbah kelapa sawit diminta menyediakan tandon air untuk mempercepat penanganan jika terjadi kebakaran.

"Kami minta pihak perusahaan PT ATAK menyediakan beberapa unit mesin portabel guna kesiagaan penanganan dalam penanggulangan kebakaran," sebut Zainal.

Penulis : Danang Suryo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.com


TERBARU