> >

Kostum JFC Terbuat dari Sisa Potongan Kain dan Biji Buah-buahan

Berita daerah | 5 Agustus 2022, 13:29 WIB

JEMBER, KOMPAS.TV - Seorang peserta Jember Fashion Carnaval tahun 2022 membuat kostum karnaval dari bahan bekas, mulai dari sisa potongan kain hingga biji buah-buahan. Ia didampingi tim kreator JFC agar tema kostum sesuai dengan tema defile.

Adalah Ulyanto Pras Setiawan, pemuda asal Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember, yang kreatif membuat kostum JFC dari bahan bekas. Bahan yang digunakan mulai dari sisa potongan kain, kertas karton, kain matras, permata plastik dan biji bijian dari pohon buah.

Baca Juga: JFC World Kids Carnival Digelar dalam Ruangan dengan Peserta Terbatas

Selain hemat biaya, pemilihan bahan bekas juga mempermudah pembuatan karena mudah didapat. Bukan tahun 2022 saja, Ulyanto Pras Setiawan sudah berkali-kali tampil sebagai peserta JFC. Ia pun mampu membuat berbagai macam karakter atau tema defile. Bahkan, ia sering diminta membuat kostum JFC oleh peserta lainnya dengan imbalan uang.

Tim kreator JFC mendampingi setiap peserta selama pembuatan agar desain kostum sesuai dengan karakter dan tema defile JFC.

Baca Juga: JFC Virtue Fantasy Suguhkan 9 Defile Fauna, Bawa Pesan Kepedulian di Saat Pandemi

Jember Fashion Carnaval 2022 digelar pada tanggal 6 hingga 7 Agustus. Karnaval dunia itu menggunakan jalan raya sepanjang 3,6 kilometer sebagai catwalk.

Penulis : KompasTV-Jember

Sumber : Kompas TV


TERBARU