Aksi Brigif Para Raider 17 Latihan Terjun Bebas
Berita daerah | 26 Juli 2022, 20:26 WIBBENGKULU, KOMPAS.TV - Sebanyak 16 penerjun Brigif 17 para Raider 17/Kujang 1 Kostrad melakukan latihan terjun bebas dari ketinggian 9.000 kaki di langit Kota Bengkulu.
Aksi 16 para Raider ini memukau ribuan pelajar dan masyarakat yang memenuhi Tribun Stadion Semarak, lokasi pendaratan para penerjun.
Komandan Brigif para Raider 17/Kujang 1 Kostrad, Kolonel Inf Fendri Navyanto Ramita mengatakan, kegiatan ini merupakan latihan rutin Prajurit Kostrad dalam mengasah kemampuan operasi lintas udara serta meningkatkan kemampuan para Raider dalam bertugas.
Dalam pelaksanaannya, latihan terjun bebas militer atau free fall ini dibagi dalam dua sesi penerjun.
Latihan terjun bebas militer ini berjalan lancar dengan semua penerjun sukses mendarat di Lapangan Stadion Semarak, yang menjadi lokasi pendaratan.
#bengkulu #terjunbebas
Penulis : KompasTV-Bengkulu
Sumber : Kompas TV