Wabah PMK Membuat Warga Lebih Teliti Beli Hewan Kurban
Berita daerah | 7 Juli 2022, 17:18 WIBMADIUN, KOMPAS.TV - Menjelang hari raya Idhul adha, warga mulai mencari hewan untuk dikurbankan. Adanya wabah penyakit mulut dan kuku saat ini, membuat warga harus lebih teliti dan memastikan kesehatan saat pembelian hewan kurban.
Seperti yang dilakukan oleh Susminarsih warga Banjarsari Wetan, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun ini. Jeli dan teliti harus dilakukannya saat membeli hewan kambing di salah satu peternakan di Kecamatan Geger.
Meski hewan kambing di tempat ini telah sehat seluruhnya, namun dirinya harus memastikan jika hewan kurban berupa kambing yang akan dibelinya, dapat memenuhi syarat untuk berkurban. Salah satunya yaitu sehat, serta terbebas dari berbagai penyakit termasuk PMK.
Usai dibeli, hewan kambing kemudian dititipkan hingga hari pelaksanaan kurban. Susminarsih mengaku tidak khawatir dengan PMK yang merebak,asalkan kebersihan kandang serta nutrisi pada hewan yang dibelinya telah terpenuhi dan terjaga selama di kandang peternakan.
#beritamadiun
#tipsmemilihhewanqurban
#hewankurban
#iduladha
Penulis : KompasTV-Madiun
Sumber : Kompas TV