Dampak PMK Penjualan Sapi Kurban Menurun 70 Persen
Berita daerah | 30 Juni 2022, 16:00 WIBSUKABUMI,KOMPAS.TV - Menjelang hari Idul Adha, penjualan Sapi Kurban di Kota Sukabumi, Jawa Barat, menurun hingga 70 persen. Hal ini di rasakan oleh pemilik lapak Sapi Kurban Nasir Bajri, di Kelurahan Subang Jaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Adanya penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang ternak Sapi, kini dampaknya sangat di rasakan pemilik lapak Sapi Kurban. mereka mengaku, akibat merebaknya wabah PMK, lapak Sapi Kurban miliknya belum ada yang menawar bahkan membelinya.,
Dengan pemeriksaan kesehatan Sapi Kurban, di harapkan pembelian Sapi Kurban tidak khawatir dengan penyebaran PMK saat ini. mereka kini lebih teliti bahkan ragu-ragu ketika hendak membeli. Meski begitu, hal tersebut di nilai wajar sebagai bentuk kehati-hatian dan kewaspadaan Masyarakat dalam membeli Sapi Kurban.,
Dengan pemberian Vaksin PMK bagi ternak Sapi dapat mencegah penyebaran PMK di di wilayah Kota Sukabumi, serta penjualan Sapi Kurban kembali meningkat.,
Penulis : KompasTV-Sukabumi
Sumber : Kompas TV