> >

3 Kabupaten Kota di Kalsel Siaga Bencana Kabut Asap Akibat Karhutla, Penanganan Disiapkan!

Berita daerah | 30 Juni 2022, 07:32 WIB

BANJARBARU, KOMPAS.TV - Status siaga kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan atau karhutla sejak 15 juni hingga 15 november 2022  ditetapkan Gubernur Kalimantan Selatan sejak 15 Juni hingga 15 November 2022.               

Simulasi penanganan kebakaran hutan dan lahan atau karhutla juga telah digelar di halaman Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan melibatkan tim gabungan BPBD, TNI-Polri dan relawan untuk memastikan kesiagaan dan kesiapan personel serta peralatan.

Baca Juga: Sempat Terpaksa Potong 2 Ekor Sapi Akibat PMK, Peternak di Tanah Laut Antusias Sapinya Divaksin

Gubernur Kalimantan Selatan,  Sahbirin Noor berharap semua pihak dapat berperan aktif dalam mencegah pemicu timbulnya kebakaran hutan dan lahan.

"Bencana ini merupakan ancaman serius dan hampir terjadi setiap tahun di banua kita. Hutan kita adalah paru-paru dunia, membiarkan hutan kita terbakar sama saja dengan membiarkan kerusakan lingkungan," ucap Sahbirin.

Sementara hingga Juni di Kalimantan Selatan sudah terdapat 3 kabupaten kota yang menerapkan status siaga bencana asap akibat karhutla 2022. 

Baca Juga: 2 Remaja Terlibat Curanmor di Kabupaten Banjar, 26 Unit Sepeda Motor Disita Polisi

Ketiganya yaitu Tapin, Banjarbaru dan Barito Kuala.

"mudah-mudahan dalam minggu ini ada kabupaten kota yang menyusul menetapkan status siaga. Sejauh ini belum terlalu banyak hotspot, ada hotspot kecil-kecil karena suasananya masih ada hujan," ungkap Kabid Penanggulangan Bencana BPBD Provinsi Kalsel, Syahruddin.

Selain peran aktif masyarakat, lebih dari seribu personel juga disiapkan dalam penanganan kebakaran hutan dan lahan atau karhutla Kalimantan Selatan 2022.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU