Learning X, Siapkan Jutaan Talenta Digital Indonesia
Berita daerah | 17 Juni 2022, 13:51 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui direktorat pendidikan vokasi, targetkan 30.000 siswa menggunakan Learning X.
Ditemui saat menjadi pembicara di Kampus Polines Semarang, Pakar Pendidikan Vokasi, Wikan Sakarinto menegaskan, Learning X sangat komprehensif untuk pembelajaran. Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) disiapkan untuk menghadapi perkembangan teknologi. E - Learning terintegrasi secara langsung dengan perusahaan nasional dan internasional, sehingga siswa selain mendapat ilmu, juga mendapat pelatihan untuk memudahkan mendapat pekerjaan kedepannya.
Pembelajaran diupayakan berbasis proyek riil dari dunia kerja, yakni project based learning. Jadi, siswa harus merubah kelas - kelas kerja yang sudah diberikan menjadi seperti co- working space atau vo - working group.
"Learning X ini sangat komprehensif. Karena nggak hanya E-learning, tapi E-learing yang menciptakan ekosistem yang komprehensif, yaitu terintegrasi dengan ekosistem perusahaan nasional dan internasional," ujar Wikan.
Sementara itu, Head of LX International Jakarta, Mr. Choi Min mengaku, pihaknya memperkenalkan Learning X sebagai program edukasi berbasis digital yang mampu bersaing di dunia kerja . Learning X sendiri sudah berhasil diterapkan di Korea.
Tahun ini ditargetkan 30.000 siswa SMK menggunakan Learning X, sehingga dua tahun ke depan 40 persen dari mereka bisa menjadi talenta digital yang unggul dalam menciptakan entrepreneur.
#learningx #lxinternasional #kemendikbudristek
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV