> >

508 Calon Haji di Kota Malang Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Berita daerah | 24 Mei 2022, 16:47 WIB

MALANG, KOMPAS.TV-Sebanyak 508 calon haji asal Kota Malang mengikuti bimbingan manasik haji di Hotel Gajahmada Kota Malang, Selasa (24/05/2022).

Dibuka oleh Wali Kota Malang Sutiaji, bimbingan manasik ini sebagai salah satu persiapan calon calon haji, sebelum berangkat dan melaksanakan ibadah haji di Arab Saudi.

Usai membuka secara resmi bimbingan manasik haji, Wali Kota Malang menyampaikan bahwa untuk keberangkatan calon haji tahun ini memang ada pembatasan usia. 

Calon haji yakni di bawah 65 tahun. Selain itu, Sutiaji juga berpesan kepada calon haji untuk tetap menjaga kesehatan, selama menunggu keberangkatan hingga pergi haji.

"Yang berat kemarin itu kan yang usianya 65 ternyata geser, tapi diberi pemahaman yang bagus,"ucap Sutiaji.

Sementara itu, Kepala Kemenag Kota Malang Mochtar Chamzawi menyampaikan, bahwa 508 calon haji yang akan berangkat kali ini, adalah mereka yang seharusnya berangkat tahun 2020, namun tertunda karena pandemi.

"Ini kan tahun 2020 kemarin mestinya berangkat, tapi kondisi baru hanya 50 persen dan inilah kuotanya" terang Mochtar.

Meski sudah dipastikan berangkat dan mendapat bimbingan serta melakukan berbagai persiapan, ratusan calon haji asal Kota Malang ini belum dijadwalkan kapan akan berangkat ke tanah suci, karena masih menunggu jadwal dari Kanwil Kemenag.

#manasikhaji #hajimalang

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU