> >

Sebanyak 300 Personel Satpol PP DKI Amankan Shalat Ied di JIS

Peristiwa | 28 April 2022, 11:29 WIB
Pemprov DKI Jakarta berencana untuk menggelar Takbiran dan Shalat Idul Fitri 1443 Hijriah di Jakarta International Stadium (JIS). (Sumber: Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) DKI Jakarta, Arifin, mengatakan pihaknya akan menurunkan 300 personel untuk pengamanan shalat Ied berjamaah di Jakarta International Stadium (JIS). 

Arifin mengatakan, personel keamanan nantinya akan tersebar di pintu-pintu arah masuk ke JIS. 

"Pintu-pintu arah masuk ke JIS, alur lalu lintas orang, supaya pelaksanaanya lebih teratur, tertib supaya bisa menjalankan shalat di JIS," kata Arifin kepada awak media, Kamis (28/4/22). 

Baca Juga: Anies Umumkan Akan Shalat Idulfitri di JIS, Warga yang Datang Diminta Jaga Prokes

Arifin mengimbau masyarakat yang akan shalat Ied di JIS untuk tetap memerhatikan dan mematuhi protokol kesehatan. 

"Kami hanya bantu masyarakat yang akan datang shalat Ied ke JIS, tentunya, utama tetap kami perhatian dan patuhi ketentuan protokol kesehatan di mana yang hadir itu tetap gunakan masker," kata dia. 

Hal senada juga diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Marullah Matali yang mengimbau bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam pelaksanaan Shalat Ied Berjamaah di JIS diminta untuk tetap menjaga protokol kesehatan demi keselamatan bersama.

Warga diharapkan bisa membawa peralatan ibadah pribadi dan mengikuti rangkaian acara ibadah dengan khusyuk. Menurut Marullah, shalat Ied berjamaah di JIS digelar atas permintaan warga. 

Masyarakat juga diimbau untuk berperilaku peduli terhadap lingkungan dengan tidak membawa kemasan makan/minum sekali pakai, membawa tumbler minum sendiri, membawa kantong ramah lingkungan untuk sandal/sepatu, dan tidak membawa koran agar tidak menjadi sampah setelah shalat.

Baca Juga: Kapasitas Salat Idulfitri di JIS Dikurangi Jadi 14 Ribu Jemaah, Ini Sebabnya

Penulis : Hasya Nindita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU