> >

Hari Ini dan Besok, 233 Warga Desa Wadas Terima Uang Ganti Kerugian Lahan

Update | 27 April 2022, 20:31 WIB
Suasana musyawarah antara pemerintah dengan warga Desa Wadas perihal pembangunan Bendungan Bener. Sebanyak 233 warga Desa Wadas, Kecamatan Bener, kabupaten Purworejo, Jawa Tengah segera menerima pembayaran lahan terdampak tambang andesit. (Sumber: Pemprov Jateng)

Para penerima uang ganti lahan tersebut akan menerima sesuai dengan nilai yang tertulis di daftar nominatif.

Ia memastikan tidak ada kekurangan satu rupiah pun saat warga menerima uang ganti untung.

“Dari kami, pemerintah tidak melakukan pemotongan atau pengurangan satu rupiah pun,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala BPN Purworejo Andri Kristanto menambahkan, pembayaran 296 bidang itu bagi 233 orang. Pihaknya pun membagi uang ganti untung menjadi dua hari, yaitu hari ini dan besok.

“Hari ini untuk dibagikan ke 162 bidang tanah, dengan jumlah 129 orang. Keesokan harinya akan dilakukan hal serupa untuk 134 bidang, dengan jumlah 104 orang,” kata dia.

Ia berharap warga Wadas yang belum menerima, semakin yakin dengan adanya bukti pemberian uang ganti.

Baca Juga: Demo Wadas, Mahasiswa Kembali Geruduk Kantor Ganjar

“Untuk warga yang belum menerima, bisa tergerak untuk membebaskan lahannya seperti warga lain yang pada saat ini menerima uang ganti untung,” ucapnya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : jatengprov.go.id


TERBARU