Wujudkan Situasi Kondusif, Dir Intelkam Polda Sulsel Buka Puasa Bersama Dengan Serikat Buruh
Berita daerah | 26 April 2022, 02:42 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - Jelang peringatan hari buruh 1 mei medatang serikat buruh dan direktorat intelkam polda sulawesi selatan menggelar pertemuan dan buka puasa bersama dengan dir intelkam polda sulawesi selatan di hotel Maxone, Senin (25/4/2022). Membahas kegiatan para buruh pada may day mendatang. Para buruh inipun memastikan aksi Mayday akan berjalan dengan tertib dan di isi dengan kegiatan-kegiatan sosial dan memastikan sutuasi kamtibmas berjalan kondusif.
Selain sebagai ajang bersilaturahmi kegiatan ini juga sebagai upaya untuk mengakomodir keluhan para buruh jelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang berlangsung pada 1 Mei 2022 mendatang.
"Ini adalah buka puasa sekaligus silaturahmi antara Polda Sulsel dan rekan-rekan buruh ini juga menjadi ajang untuk saling kenal antara direktur intelkam dengan teman-teman buruh," kata Direktur Intelkam Polda Sulsel, Kombes Pol Yudi Hermawan di hadapan para buruh, Senin (25/4/2022).
Yudi pun menyampaikan harapannya kepada para buruh agar nantinya peringatan May Day dapat dikemas dalam kegiatan positif yang bermanfaat seperti ke panti asuhan dan ke olahraga.
"Saya berharap pada nanti acara besar hari buruh pada tanggal 1 Mei dapat dikemas dalam acara yang lebih positif misalnya ngobrol duduk-duduk minum kopi atau bertukar pikiran karena silaturahmi juga mempererat persaudaraan dan memperpanjangkan umur," kata Yudi.
“Peringatan May Day dapat dikemas dalam kegiatan positif yang bermanfaat seperti ke panti asuhan dan ke olahraga,” tambah Yudi.
Ketua KSBSI Provinsi Sulawesi Selatan Andi Mllanti menjelaskan aksi May Day 2022 mendatang berdekatan dengan idul fitri dan kita mungkin akan melakukan sebuah kegiatan sosial seperti bakti sosial, kunjungan ke panti asuhan serta perlombaan futsal antara serikat buruh dan serikat pekerja di lingkup Sulawesi Selatan.
“yang jelas kawan buruh di sulawesi selatan pasti akan gelar perayaan May Day dan berdekatan dengan perayaan Idul Fitri dan kita harus hargai umat muslim kita mungkin akan melakukan sebuah kegiatan sosial seperti bakti sosial, kunjungan ke panti asuhan serta perlombaan futsal antara serikat buruh dan serikat pekerja di lingkup Sulawesi Selatan,” kata Ketua KSBSI Provinsi Sulawesi Selatan Andi Mllanti.
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV Makassar